Panen Raya P5 di SMAN 4 Mataram merupakan sebuah acara tahunan yang sangat dinantikan oleh seluruh warga sekolah. Acara ini tidak hanya menjadi momen puncak dari Program Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), tetapi juga menjadi ajang untuk memperlihatkan hasil kerja keras dan kreativitas siswa selama satu tahun ajaran. Kegiatan ini melibatkan berbagai aspek, mulai dari pertanian moderen, karya seni, hingga inovasi teknologi yang semuanya dikembangkan oleh siswa dalam rangka menunjukkan implementasi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Acara Panen Raya P5 ini bukan hanya sekedar pameran, tetapi juga sarana pembelajaran yang efektif bagi siswa untuk mengembangkan keterampilan wirausaha, kreativitas, dan kerja sama tim. Melalui kegiatan ini, siswa belajar untuk merencanakan, mengelola, dan memasarkan produk mereka, serta berinteraksi dengan berbagai pihak. Semua pengalaman ini diharapkan dapat membentuk karakter siswa yang mandiri, kreatif, dan berjiwa sosial sesuai dengan profil Pelajar Pancasila. Dengan suksesnya acara ini, SMAN 4 Mataram membuktikan komitmennya dalam mendidik generasi muda yang siap menghadapi tantangan masa depan.